Opera tips

#Daripadanunggu pekerjaan yang didambakan, cek tips ini!

Opera Friends, kamu punya pekerjaan yang impian? Pasti! Namun, gawat kalau sampai detik ini kamu hanya bisa menunggu sambil termenung karena belum juga mendapatkan pekerjaan yang diidamkan! #Daripadanunggu, lebih baik kita eksplorasi diri hingga membuat pribadi kita semakin mumpuni. Banyak hal atau kegiatan positif yang Opera Friends bisa kerjakan sambil menunggu jawaban dari HRD yang dinanti-nanti.

daripada nunggu

Berikut beberapa tips yang mungkin bisa diterapkan untuk menambah skill pribadi kamu kelak ketika sudah dapat kantor baru. #Daripadanunggu, kan!

  1. Belajar Masak

Mau tahu siapa yang paling berjasa ketika sedang kumpul keluarga, nongkrong bareng teman atau sekedar pamer sama pacar? Tukang masak alias chef jawabannya! Yap bukan hanya bermanfaat untuk cewek, ilmu memasak punya peran penting bagi Opera Friends yang suka atau gemar terhadap racikan bumbu di dapur. Bagaimana tidak, saat ini banyak sekali tempat yang menyiapkan kursus untuk kebutuhan itu. Selain kursus memasak yang menghasilkan makanan lezat, ada juga kursus membuat kue, aneka minuman hingga kursus penataan dalam industri kuliner. Dari skill ini, Opera Friends dapat menambah wawasan baru serta modal penting untuk masa depan.

  1.   Partisipasi di Workshop

Sekarang ini, industri digital kian berkembang dan juga semakin banyak ilmu yang Opera Friends dapatkan secara jamaah melalui beragam workshop yang diadakan. Fotografi, kecantikan hingga workshop motivasi tersedia jika Opera Friends memiliki waktu yang cukup, #Daripadanunggu panggilan pekerjaan idaman yang belum juga datang. Yang lebih menarik lagi, kamu bisa ikutan workshop atau training secara online menggunakan browser Opera di laptop kamu untuk menghemat waktu serta biaya yang dikeluarkan. Kamu juga bisa cek berbagai video tutorial gratis untuk memperdalam suatu keahlian yang kamu inginkan sembari mengerjakan tugas yang ada dengan menggunakan video pop out!

  1. Belajar Bahasa Inggris Online

Nah, Opera Friends! Tips yang satu ini sangat penting untuk Opera Friends ikuti atau bahkan harus digeluti. Belajar bahasa Inggris kini sudah menjadi keharusan, karena hampir semua perusahaan mewajibkan karyawannya agar mampu berbahasa Inggris. Malu dong ya kalau sudah memiliki impian pekerjaan yang diidamkan, tapi belajar bahasa Inggrisnya malah diabaikan. Yuk, #Daripadanunggu mendingan langsung berguru.

  1. Jadi Gamer profesional

Siapa bilang main game hanya menghabiskan waktu dan buang-buang tenaga! Kalau mainnya hanya sebentar tapi Opera Friends jadi malas, mungkin iya jawabannya. Tapi, kalau kalian tekuni dan serius di bidang ini, bersiaplah karena gelar Gamer Profesional bisa kalian sandang. Contoh nyata dari orang yang bermain game ini adalah Danylo “Dendi” Ishutin dengan penghasilan sebesar Rp2,6 Miliar dari 23 tournament yang ia ikuti. #Daripadanunggu pekerjaan yang diidamkan belum juga datang, mendingan Opera Friends latih kesabaran dan ketangkasan dengan bermain game, tapi yang positif dan menghasilkan, ya!

Kurang lebih itulah tips sederhana untuk Opera Friends yang bisa diterapkan, #Daripadanunggu panggilan pekerjaan yang belum kunjung datang. Tetap berusaha dan berdoa agar semua niat yang kita inginkan segera dikabulkan termasuk pekerjaan idaman. Selamat mencoba tips sederhana diatas untuk kamu terapkan


User comments



Opera

You deserve a better browser

Opera's free VPN, Ad blocker, and Flow file sharing. Just a few of the must-have features built into Opera for faster, smoother and distraction-free browsing designed to improve your online experience.

Download now